Contoh Soal BUMN & BUMS Sentral Berikut Pembahasan

Contoh Soal BUMN & BUMS Berikut Pembahasan Kelas 10

Soal No.1
Badan usaha yang kepemilikan modal seluruhnya atau sebagian besar berasal dari pemerintah atau negara adalah …
  1. BUMN dan koperasi
  2. BUMD dan BUMS
  3. BUMN dan BUMD
  4. BUMS dan koperasi
  5. BUMN dan koperasi

PEMBAHASAN :
Berdasarkan kepemilikan modalnya, badan usaha dibedakan menjadi BUMN, BUMD, BUMS, dan koperasi. Sedangkan badan usaha yang kepemilikan modal seluruhnya atau Sebagian besar berasal dari pemerintah atau negara adalah BUMN atau BUMD.
Jawaban C

Soal No.2
Yang bukan termasuk badan usaha berdasarkan lapangan usahanya adalah …
  1. Badan usaha ekstraktif
  2. Badan usaha koperasi
  3. Badan usaha agraris
  4. Badan usaha industri
  5. Badan usaha perdagangan

PEMBAHASAN :
Badan usaha berdasarkan lapangan usahanya terbagi menjadi 5 golongan yaitu:

  • Badan usaha agraris
  • Badan usaha ekstraktif
  • Badan usaha industri
  • Badan usaha perdagangan
  • Badan usaha jasa

Jawaban B

Soal No.3
Pada badan usaha terdapat fungsi operasional. Yang dimaksud dengan fungsi operasional adalah …
  1. Kegiatan badan usaha dalam rangka menghasilkan keuntungan atau laba
  2. Fungsi kepemimpinan untuk menjalankan usaha
  3. Kegiatan mengatur dan merencanakan aktivitas usaha
  4. Menjalankan RUPS
  5. Fungsi pengelolaan manajemen

PEMBAHASAN :
Fungsi badan usaha dibagi menjadi 2 jenis yaitu:

  • Fungsi manajemen
    Fungsi manajemen mencakup tugas-tugas yang harus dijalankan oleh seorang pemimpin dalam menjalankan kegiatan usaha dari badan usaha.
  • Fungsi operasional
    Fungsi operasional berupa proses atas suatu kegiatan badan usaha dalam rangka menghasilkan keuntungan atau laba.

Jawaban A

Soal No.4
Toko grosir, supermarket, dan pedagang eceran termasuk jenis dari badan usaha bidang …
  1. Jasa
  2. Industri
  3. Perdagangan
  4. Ekstraktif
  5. Agraris

PEMBAHASAN :
Badan usaha berdasarkan lapangan usahanya terbagi menjadi 5 golongan yaitu:

  • Badan usaha agraris: kegiatan usahanya mengolah hasil alam, contohnya pertanian, perikanan, peternakan, dan perkebunan.
  • Badan usaha ekstraktif: kegiatan usahanya mengolah hasil dari badan usaha agraris, contohnya penebangan kayu, pertambangan, dsb.
  • Badan usaha industri: kegiatan usahanya mengolah bahan mentah menjadi barang siap pakai, contohnya tekstil, industry logam, kerajinan tangan, dsb.
  • Badan usaha perdagangan: kegiatan usahanya menyalurkan barang dari produsen ke konsumen, contohnya toko grosir, supermarket, pedagang eceran, dsb.
  • Badan usaha jasa: kegiatan usahanya dalam bidang jasa, contohnya dokter, notaris, akuntan, dll.

Jawaban C

Soal No.5
BUMN dibentuk untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dengan tetap beroperasi menghasilkan laba yang signifikan. Ciri khusus yang membedakan BUMN dengan badan usaha lain adalah …
  1. Menghasilkan laba sebesar-besarnya
  2. Modal seluruhnya dari pemerintah
  3. Manajemen kekeluargaan
  4. Sektor produksi mencakup kebutuhan masyarakat secara luas
  5. Seluruh penghasilan untuk kepentingan negara

PEMBAHASAN :
BUMN kepanjangan dari badan usaha milik negara dengan modal seluruhnya atau sebagian besar dari negara dan kegiatan usahanya tetap harus menghasilkan laba. Sedangkan yang menjadikan BUMN berbeda dengan badan usaha lain adalah BUMN dibentuk untuk memenuhi kebutuhan masyarakat secara luas (mengelola kebutuhan hajat hidup orang banyak). Contohnya bidang SDA, komunikasi, listrik, transportasi, energi, dll.
Jawaban D

Sebelumnya Contoh Soal Bank Sentral Berikut Pembahasan
Selanjutnya Contoh Soal Koperasi Berikut Pembahasan

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.